Resep Masakan Ayam Plecing

Resep Masakan Ayam Plecing
Resep Masakan Ayam Plecing kali ini sepertinya sangat cocok untuk bunda sajikan di tengah keluarga tercinta. Masakan yang berasal dari Pulau Lombok ini dijamin memiliki rasa yang lezat bagi anda yang menyukai kuliner nusantara.

Bunda tidak perlu jauh-jauh pergi ke Lombok untuk dapat merasakan lezatnya Resep Olahan Ayam ini. Hal tersebut dikarenakan bunda dapat melakukannya sendiri di rumah. Dengan bahan yang mudah di dapat serta cara permbuatannya yang tidak rumit, tentu akan membuat bunda bersemangat untuk menyajikannya di tengah keluarga tercinta.

Nah, tentu bunda sudah tidak sabar untuk mengetahui bahan apa saja yang diperlukan untuk membuat masakan ini. Kami menyajikan bahan dan cara pembuatan dari menu masakan ayam plecing ini, khusus untuk bunda agar bisa mempraktekkannya di rumah. Setelah itu, bunda akan menjadi primadona di keluarga, karena telah menyajikan makanan lezat ini. Berikut ini resep masakan Ayam Plecing

Bahan untuk membuat Ayam Plecing
•    Ayam berukuran sedang sebanyak 1 ekor (jika bisa ayam yang masih muda)
•    Jeruk limau sebanyak 3 buah
•    Minyak goreng secukupnya

Bahan untuk bumbu halus :
•    Bawang putih sebanyak 4 siung
•    Cabai rawit sebanyak 5 hingga 10 buah (tergantung selera pedas yang disukai)
•    Cabai merah sebanyak 9 buah
•    Terasi matang sebanyak ½ sdt
•    Gula pasir secukupnya
•    Garam secukupnya

Cara membuat ayam plecing khas Pulau Lombok :
  1. Langkah pertama yang dapat dilakukan adalah dengan membersihkan ayam terlebih dahulu hingga tidak memiliki jeroan,
  2. Setelah itu tusuklah dengan bambu dengan posisi seperti seperti akan membuat ayam bekakak.
  3. Lalu panggang ayam tersebut di atas api hingga benar-benar matang dengan cara terus di bolak-balik, lalu angkat ayam dan sisihkan terlebih dahulu.
  4. Dan jika ingin ayam benar-benar lunak dengan cepat, maka terdapat sebuah tips yaitu dengan melumuri ayam dengan nenas parut sesaat sebelum ayam di panggang dan setelah dibersihkan tadi.
  5. Langkah selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan menghaluskan seluruh bumbu untuk bumbu halus yang telah disiapkan tadi, setelah itu tuangkan air perasan jeruk limau dan juga minyak goreng sebanyak kurang lebih 4 sdm dan aduk hingga merata.
  6. Dan jika bumbu tersebut terlalu kental maka anda pun dapat menambahkan sedikit air agar bumbu tersebut lebih mudah diolah.
  7. Setelah itu, oleskan bumbu tersebut pada ayam yang telah dipanggang sebelumnya hingga merata, lalu panggang kembali ayam tersebut, terus olesi bumbu tersebut ketika membakar ayam hingga ayam kering dan bumbu tersebut meresap ke dalam ayam.
  8. Jika sudah demikian maka angkat ayam dan sajikan ayam plecing tersebut selagi hangat bersama dengan nasi putih hangat, dan ayam plecing pun siap disantap.
Huraaaa... masakan lezat ini sudah siap untuk disajikan di meja makan keluarga bunda. Mudah bukan cara pembuatannya? Rasa yang lezat pasti akan membuat anggota keluarga bunda doyan dengan menu makanan ini. Nah, jangan ragu-ragu untuk membuat menu baru untuk keluarga. Besok, bunda bisa mencoba Resep Masakan Gurame Saus Tiram yang tentu saja tidak kalah lezatnya dengan menu sebelumnya.
0 Komentar untuk "Resep Masakan Ayam Plecing"

Back To Top