![]() |
Resep Masakan Kupat Tahu Magelang |
Bahan-bahan sehat yang berasal dari sayur-sayuran pastinya membuat Kupat Tahu Magelang menjadi nutrisi untuk mengawali hari. Bunda tidak perlu kuatir anggota keluarga akan membeli jajanan luar yang tidak terjamin kebersihannya. Karena dengan bahan-bahan yang mengenyangkan, si ayah dan anak-anak akan kenyang sampai menunggu jam makan siang.
Cara membuatnya pun cukup mudah. Berikut ini bahan-bahan serta cara memasak Kupat Tahu Magelang yang akan menjadi menu sarapan andalan di dapur bunda.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 4 buah ketupat siap pakai
- 150 gram kol, diiris halus
- 150 gram taoge, diseduh
- 1 tangkai seledri, diiris halus untuk taburan
- 2 sendok makan bawang goreng untuk taburan
- 100 gram kerupuk kanji
- 150 gram tepung terigu protein sedang
- 200 ml air
- 50 gram wortel, diiris korek api
- 2 lembar (75 gram) kol, diiris halus
- minyak untuk menggoreng
- 1 siung bawang putih
- 2 butir bawang merah
- 1 sendok teh garam
- 1 butir kemiri, disangrai
- 1/4 sendok teh merica
- 200 gram tahu putih
- 100 ml air
- minyak untuk menggoreng
- 1 sendok teh garam
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh ketumbar
- 1.000 ml air
- 100 gram gula merah, disisir halus
- 4 sendok makan kecap manis
- 1/4 sendok teh garam
- 1/2 siung bawang putih
- 1 buah cabai rawit merah
- 1/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok makan (10 gram) kacang tanah goreng
- Bakwan: untuk membuat adonan bakwan, bunda harus mengaduk rata tepung terigu, bumbu halus, dan air. Tambahkan wortel dan kol. Aduk rata. Sendokkan adonan dalam minyak yang sudah dipanaskan. Lalu goreng adonan sampai matang.
- Tahu goreng: aduk rata bumbu halus dan air. Rendam tahu dengan campuran bumbu halus. Goreng sampai matang. Potong-potong.
- Kuah: rebus air dan gula merah sambil diaduk sampai gula larut. Angkat dan saring. Tambahkan kecap manis dan garam. Masak sambil diaduk sampai mendidih.
- Bumbu per porsi: ulek halus bawang putih, cabai rawit merah, dan garam. Tambahkan kacang tanah. Ulek kasar. Tuang 150 ml kuah. Ulek rata.
- Siapkan ketupat, kol, dan taoge yang ditata sehingga terlihat cantik. Bahan yang sudah tertata ini, kemudian disiram dengan ulekan bumbu, bakwan dan tahu. Agar semakin menggugah selera, taburi dengan selederi, bawang goreng dan kerupuk. Kupat Tahu Magelang siap dinikmati.
Tag :
Resep Olahan Sayur
0 Komentar untuk "Resep Masakan Kupat Tahu Magelang"