Resep Masakan Ikan Nila Lengkuas

Resep Masakan Ikan Nila Lengkuas
Bunda bingung membuat sajian variasi ikan nila? Menu yang satu ini bisa menjadi alternatif bagi bunda yang ingin menimati ikan nila dengan kreasi lainnya. Resep Masakan Ikan Nila Lengkuas menjadi masakan menu makan malam yang menggugah selera. Rasa ikan goreng nila ini lebih nikmat dan lebih gurih dibandingkan dengan ikan nila yang diolah dengan cara lainnya.

Lengkuas yang digoreng akan membuat kremes sajian ini. Tentunya diambah dengan aneka sambal baik saos maupun sambal terasi dicampur petai dapat membuat Ikan Nila semakin menggugah selera. Apalagi bumbu-bumbu nila goreng yang aromanya membuat perut semakin lapar.


Membuatnya pun cukup mudah. Bunda tidak perlu berlama-lama di dapur untuk mempersiapkan sajian lezat ini ke meja makan. Nah sudah tidak sabar untuk mencoba memasak ikan nila lengkuas? Yuk intip bahan-bahan apa saja yang digunakan, serta bagaimana cara memasak sajian ini.
Bahan-Bahan Ikan Nila Lengkuas

  • 500 gram ikan nila, dibersihkan
  • 1 sendok teh air asam (dari 1 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air)
  • 100 gram lengkuas, diparut
  • 50 ml air
  • minyak untuk menggoreng
  • 8 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri, disangrai
  • 2 cm kunyit, dibakar
  • 1/2 sendok teh merica
  • 3/4 sendok teh garam
  • 10 buah petai, potong - potong
  • 10 buah cabai merah keriting
  • 2 buah cabai rawit merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1 sendok teh terasi, digoreng
  • 1 buah tomat, dipotong-potong
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
 Cara Memasak Ikan Nila Lengkuas
  • Aduk rata bumbu halus, air asam, lengkuas, dan air.
  • Lumuri ke ikan nila. Diamkan 20 menit.
  • Goreng ikan nila dan sisa bumbu sampai matang.
  • Sambal petai: haluskan cabai merah keriting, cabai rawit merah, bawang putih, bawang merah, terasi, dan tomat.
  • Panaskan minyak. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum. Tambahkan petai, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Angkat.
  • Sajikan ikan dengan sambal petai dan taburan bumbu yang digoreng.
Sajian ini bisa untuk 3 porsi. Jika bunda ingin menambah porsi, maka tinggal menambahkan bahan-bahannya saja. Sudah tidak sabar ingin mencoba bukan? Ingat untuk selalu memasak dengan hati dan ketulusan, agar hasil masakan lebih membahagiakan. Nantikan terus menu-menu andalan hanya di Resep Bunda. Selamat mencoba.

0 Komentar untuk "Resep Masakan Ikan Nila Lengkuas"

Back To Top