Resep Masakan Bandeng Bumbu Pedas

 
Resep Masakan Bandeng Bumbu Pedas.

Bunda sudah siap dengan menu hari ini? Resep masakan bandeng bumbu pedas bisa menjadi referensi masakan bunda hari ini. Pastikan bunda memasak banyak nasi untuk sajian yang satu ini, pasalnya suami dan anak-anak dijamin akan tambah makan usai mencicipi resep yang satu ini.

Selain sehat, Bandeng  bumbu pedas juga terasa sangat lezat. Ditambah lagi dengan bumbu pedas yang akan semakin membuat semangat ketika makan. Daging bandeng yang lembut, ditambah dengan perpaduan cabai yang dibuat layaknya saos sangat menggugah selera makan.


Cara membuatnya pun sangat mudah. Keluarga tidak perlu lama menunggu untuk menyantap sajian bunda yang satu ini. Nah sudah siap untuk mencoba resep bunda yang satu ini. Yuk Bunda cek bahan dan cara membuatnya.
 

Bahan Bandeng Bumbu Pedas
  • 350 g ikan bandeng, bersihkan, gurat-gurat badannya
  • garam, merica, dan air jeruk nipis secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
Saus Bandeng Bumbu Pedas
  • 2 sdm minyak goreng
  • 3 siung bawang putih, iris
  • 4 butir bawang merah, iris
  • 5 buah cabal merah
  • 2 batang serai, memarkan
  • 50 ml air
  • garam, merica, gula, dan air jeruk nipis secukupnya
Cara membuat Bandeng Bumbu Pedas
  • Bersihkan Bandeng yang sudah siapkan. Kemudian Lumuri ikan dengan garam, merica, dan air jeruk, diamkan 10 menit.
  • Sembari menunggu, maka kita akan membuat saus. Tumis bawang hingga layu. Masukkan cabal, serai, garam, gula, air jeruk nipis, dan air, aduk hingga rata, angkat.
  • Ikan yang sudah dibumbui tadi digoreng hingga matang, letakkan di piring saji.
  • Lagkah selanjutnya adalah menyiram Bandeng yang sudah disiapkan tadi dengan saus yang sudah dibuat.
  • Sajikan dan santap ketika masih hangat
Nah Bunda mudah bukan? Porsi di atas dapat dinikmati dua orang. Jika Bunda ingin menambah porsi, maka tinggal menyeimbangkan bahan-bahannya saja. Jangan lupa, masaklah dengan cinta dan ketulusan, maka hasilnya akan lebih membahagiakan. Dapatkan terus informasi tentang resep masakan hanya di Resep Bunda. Selamat mencoba.
0 Komentar untuk " Resep Masakan Bandeng Bumbu Pedas"

Back To Top